Bekasi – Prestasi demi prestasi sudah diraih SMAN 1 Kota Bekasi yang terletak di Jalan Alamat Jl. K. H. Agus Salim. Juara yang diraih di berbagai bidang perlombaan. Beberapa waktu lalu mendapat juara 1 tingkat nasional Lomba Economics Contest di Institut Pertanian Bogor (IPB).
Aziz Ma’ruf, Ananda Ramadhani, Dan M.Ariq Adlianto Siswa SMAN 1 Kota Bekasi Kelas-X Ilmu Sosial, ini telah berhasil membawa nama baik sekolah dan Kota Bekasi dengan merebut Juara I dalam Economics Contest, dalam lomba itu sebanyak 20 sekolah dalam tiga daerah, Prov.Kalimantan, Prov.Jawa, Dan Prov.Sumatera.
Aziz Ma’ruf Kelas-X Ilmu Sosial menjelaskan,” tujuan kontes ini adalah agar bisa mengurangi Impor Gandum, karena produksi Gandum saat ini bisa mencapai Empat Juta Lima Ratus Ton dan produksi Mangga sebanyak Satu Juta Lima Ratus Ton, berat biji mangga sebanyak Dua Ratus Ton, maka biji mangga tersebut bisa dimanfaat kan untuk dijadikan bahan Tepung. Bukan nyanya itu manfaat tepung mangga bukan hanya untuk pemanfaatan makanan saja tetapi bisa di jadikan obat, mangga memiliki kandungan vitamin A,C dan E sangat bagus untuk keremajaan kulit dan mencegah kanker karena di dalam mangga terdapat karotenoid yang di sebut crytoxanthin,“ jelas Aziz Ma’ruf
Prestasi itu diraih itu, berkat latihan yang intensif secara berkala. Sebelum perlombaan sekolah ini sudah mempersiapkan apa yang akan diikuti dalam perlombaan tersebut. Dengan cara melatih siswanya sesuai dengan bakat dan minatnya di bidang yang dikuasai oleh anak didiknya.
Hj. Eti Maria Agustina, S.Pd selaku Wakil kesiswaan menyampaikan, sebelum perlombaan siswa dilibatkan ke dalam hal-hal yang sesuai dengan bakatnya. Mereka diberi tanggung jawab untuk berlatih dengan baik, sesuai dengan bakatnya. Semua siswa diikut sertakan dalam bina bakat.
“Senang bisa menyalurkan apa yang menjadi cita-cita sekolah dan bangga kepada siswa yang mendapat prestasi dalam membawa nama baik sekolah. Semoga kedepannya lebih unggul dan berprestasi yang sesuai bidanngnya masing-masing,” terang Hj. Eti Maria Agustina saat berbincang kepada Celoteh Anak Bekasi.com beberapa waktu lalu.(JAH)