Bekasi – Puluhan Mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) TRIBUANA Bekasi pada Senin (22/12) menggelar beberapa acara yang salah satunya adalah turun ke jalan dengan membagikan bunga mawar kepada kaum ibu yang melintas di sekitar Jl. Ahmad yani, tepatnya di 4 titik Lampu Merah Bekasi Cyber Park (BCP) Bekasi Selatan.
Rangga Jaya selaku Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa STIE Tribuana mengatakan bahwa pemberian bunga mawar tersebut adalah merupakan sebuah simbol cinta dan kasih sayang, simbol tersebut di terapkan dari seorang anak terhadap ibu yang di implementasikan pada peringatan hari ibu yang jatuh pada (kemarin, red) meski memang pada hakikatnya mencintai dan menyayangi seorang ibu tidak hanya pada saat peringatan hari ibu saja, lanjut Rangga. Tapi minimal dengan memberikan bunga mawar pada hari tersebut kami khususnya dan dan semua orang yang melihat dapat menambahkasih sayang dan kecintaan kita terhadap ibu. jelasnya
Selain membagikan bunga mawar kepada kaum ibu, BEM STIE TRIBUANA juga mengadakan perlombaan karya tulis berupa Puisi dan Cerpen tentang ibu yang diikuti oleh puluhan mahasiswa sekolah tinggi tersebut. katanya
Harapan kami, Semoga dengan memperingati hari ibu ini kita semua dapat lebih memperhatikan, mencintai dan menyayangi sosok seorang ibu. tutup Rangga (Gun)