GMKI Bekasi Lantik Kader Baru

Bekasi -Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Bekasi melakukan kegiatan Maper (Masa Perkenalan) yang bertempat di Gedung Pemuda Kota Bekasi, Kemarin.

GMKI Bekasi Lantik Kader Baru
GMKI Bekasi Lantik Kader Baru

Perekrutan Kader baru atau yang disebut Maper bagi organisasi GMKI ini, merupakan upaya regenerasi kader agar eksistensi GMKI di Bekasi terus berkibar.

Ketua Pelaksana Maper GMKI Bekasi, Thomas Ali Yanto mengatakan maper kali ini mempunyai misi yang besar, menurutnya sebagai Mahasiswa Kristen harusnya mampu bersikap aktif dan mengambil peranannya sebagai salah satu bagian dari integral bangsa ini, sudah selayaknya membuka mata dan menunjukkan kepeduliannya terhadap segala polemik bangsa yang ada.

“Jika kita melihat historis sepak terjang GMKI tentunya kita akan merasakan hal yang berbeda antara masa lalu dan GMKI masa kini. Kita akan melihat bahwa ada degradasi nilai-nilai luhur dalam pelayanan GMKI,” ungkap Thomas.

Thomas mengungkapkan, dalam Maper yang dihadiri 23 orang kader baru, Senior member GMKI Bekasi, Badan Pengurus Cabang dan BPK GMKI Bekasi kali ini, diharapkan kader-kader baru dapat mengibarkan eksistensi Kekristenan bapak Johanes Leimena yang merupakan pendiri GMKI.

“Kami berharap agar kader baru dapat menjalankan tugas organisasi GMKI yaitu menghadirkan Shalom Allah di muka bumi ini. GMKI harus bisa memberikan pelayanan nyata kepada masyarakat, peka terhadap persoalan-persoalan politik, social, ekonomi dan budaya sehingga bisa memberikan solusi terhadap segala persoalan yang timbul,” pungkasnya di lokasi Maper.

Dengan demikian, dirinya meyakini GMKI Bekasi akan lebih diterima ditengah masyarakat dan mampu menjadi garam dan terang.

“kita harus bisa jadi garam dan terang, selain itu targetnya adalah kader-kader mahasiswa yang baru dilantik mampu mengimplementasikan tri panji GMKI yaitu tinggi iman, tinggi ilmu, tinggi pengabdian, ut omnes unum sint, shalom,” tutup Thomas.(sep)

Baca Juga :   Sinergitas Antara DPPKB dan TNI Adakan Giat Baksos