Heri Suko : HUT Partai Golkar 53 Momentun Menggalang kekuatan Partai Golkar Kota Bekasi

Politik, Sosial Ekonomi, Top1391 Dilihat

Bekasi – Partai Golongan Karya menggelar acara perayaan HUT ke-53 Partai Golkar di kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kota Bekasi, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Margajaya, Bekasi Selatan, Jumat (20/10/2017).

Heri Suko : HUT Partai Golkar 53 Momentun kekuatan dan Komitmen Sukseskan Partai Golkar Kota Bekasi

Peringatan hari jadi Partai Golkar ke 53 ini, begitu sederhana namun memberi makna penting bagi eksistensi partai dan kekompakan bagi para kader partai mulai dari tingkat pengurus di dewan pimpinan daerah sampai tingkat pimpinan anak ranting, sayap partai dan para relawan partai.

Peringatan HUT Partai Golkar ke 53 ini akan dilanjutkan acara syukuran yang akan digelar di rumah kediaman Ketua DPD Partai Golkar Rahmat Effendi, Sabtu (21/10/2017) malam ini.

Menurut Sekjen DPD Partai Golkar Kota Bekasi, Heri Prasetyo Budi, Jumat (20/10/2017) peringatan Hut Partai Golkar tahun ini sebagai moment berharga dimana saat ini, Partai tengah mempersiapkan diri menghadapi tahun politik tahun mendatang yakni Pilkada Walikota Bekasi dan Pilgub Jawa Barat.

Perayaan ini juga sekaligus sebagai salah satu bentuk rasa syukur kepada Allah SWT yang sampai detik ini, Partai Golkar mampu menjaga dan menjalankan amanah rakyat serta dicintai rakyat.

“Sebagai bentuk penghormatan kami juga terhadap para pejuang nasional dan Kota Bekasi karena tanpa jasa para pahlawan tak mungkin bisa menikmati pembangunan Kota Bekasi seperti sekarang ini,” ucap Heri Suko nama yang akrab disapa masyarakat ini saat ditemui usai acara.

Heri Suko pun memaparkan jika HUT Golkar tahun ini sebagai moment dalam rangka menggalang kekuatan dan berkomitmen untuk mensukseskan kembali Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi Rahmat Effendi untuk menjadi Walikota Bekasi yang kedua kalinya, kata Sekjen Partai Golkar.

Sementara dalam kesempatan yang sama, Ketua Panitia Hut Partai Golkar ke 53, H. Alex Salim mengatakan sebelum pelaksanaan acara peringatan HUT Partai Golkar di Gedung DPD Partai Golkar, terlebih dulu melaksanakan tabur bunga di makam pahlawan yang berada di Bulak Kapal, Bekasi Timur.

Baca Juga :   Dinas Tata Kota Bekasi Bongkar Bangli Di Bekasi Utara

“Sebelum acara resepsi para pengurus dan kader serta simpatisan Partai Golkar dilaksanakan hati ini, kita melakukan Tabur bunga di makam pahlawan Kota Bekasi,” katanya.

Pada HUT ke-53 dirinya berharap kedepan masyarakat Kota Bekasi dapat kembali mempercayai Partai Golkar untuk kembali memimpin Kota Bekasi pada periode 2018 mendatang.

“Di hari ulang tahun ini saya bersama para Kader Partai Golkar berharap agar masyarakat dapat terus mempercayai kinerja Partai Golkar dalam mengayomi masyarakat, khususnya pada sistem pemerintahan yang ada sekarang ini. (jar)