Bhayangkari Polres Metro Bagikan Paket Sembako dan Masker ke Warga Pekayon

Bekasi – hari ini Selasa (19/05/20) tadi Ibu Bhayangkari Polres Metro Bekasi Kota membagikan paket sembako kepada warga RT 02/026 Pekayon Kelurahan Bekasi Selatan yang diserahkan oleh Polwan Polres Metro Bekasi Kota, Wakasat Binmas Kompol Kayah Rokayah, Kasubbag Humas Kompol Erna Ruswing Andari, Kanit Binmas AKP Pudji Astuti bergabung dengan Polsubsektor Pekayon Bekasi selatan.

” Sembako yang diberikan Berupa Beras sebanyak 50 paket dan Hampers kebutuhan Bayi yang berisi pempers, dan susu sebanyak 50 paket, dibagikan ke posyandu para balita yang terkena dampak covid, dan sangat bermanfaat bagi mereka,” kata Kasubbag Humas Kompol Erna Ruswing Andari.

Lanjut ia mengatakan giat tersebut selanjutnya menuju pasar pagi Pekayon dengan pembagian sebanyak 100 Plisit, Masker sebanyak 100 pcs dan takjil sebanyak 50 kotak, diberikan kepada pedagang-pedagang di pasar pagi Pekayon,  yang bekerja sama dengan komunitas malidi.

” Kita lihat masih ada beberapa warga dan pedagang di pasar belum memakai masker. Kita edukasi dengan turun langsung bagikan masker agar bersama menjaga satu sama lain dan penularan virus korona, terang Erna.(jar)

Baca Juga :   Terapkan Perwal No.49 Tahun 2013, Berikan pelayanan Terbaik Untuk Masyarakat