Gelaran Expo 7 di SMPN 7, Unjuk Karya dan Seni Melangkah Bersama Meraih Masa Depan Gemilang

Kota Bekasi – Hari ini SMP Negeri 7 Bekasi yang beralamat di Jl. Belanak Perumnas II Rt. 08 Rw. 10 Bekasi Selatan Kota Bekasi, Kayuringin Jaya, Kec. Bekasi Selatan, mengadakan

Gebyar Project Expo ini adalah kegiatan perdana di SMP Negeri 7. Kegiatan itu merupakan rangkaian dari program sekolah penggerak dengan menampilkan hasil kreasi dari karya dan seni siswa dan siswi SMPN 7 Kota Bekasi.

” Gebryar expo 7 tersebut menampilkan kreasi dari project penguatan profil pelajar Pancasila yang sudah dibimbing para guru . Hasil karya siswa kelas 7 dan 8itu bertemakan ‘Melangkah Bersama Meraih Masa Depan Gemilang’
,” ujar Sukamto, Kepala Sekolah SMPN 7, Kamis (22/12/2022).

Dikatakan, ada 9 stand yang ditampilkan peserta didik dibuatkan kreasi atas didikan para guru, untuk tampil dalam gebyar expo 7. Selain itu, seluruh siswa dan siswi sekolah membuat dan menampilkan kreasi dan seni.

” Kreasi dan seni yang diberikan bagi peserta didik dalam program sekolah penggerak cukup menarik. Terlihat semangat dan antusias dalam merancang kreatifitas dengan beragam kreasi, ” Sambung Sukamto.

Lanjut ia mengatakan, Expo ini bertujuan utnuk menumbuhkan semangat kebersamaan dan tumbuh menjadi pelajar hebat dengan karya yang hebat. Nantinya menumbuhkan pribadi 5 dimensi profil pelajar Pancasila dalam program sekolah.

” Karya anak kelas 7 dan 8 SMPN 7 tersebut dilakukan penilaian oleh tim khusus untuk diberi penghargaan sebagai bentuk apresiasi, ” Kata Sukamto yang juga aktif juga sebagai youtuber dengan akun ” Kamto cah angon”.

Tak lupa juga sebagian penghormatan dihari ibu sebagai pembuka acara Expo 7 dirinya membacakan Puisi khusus dibuat dan dibacakan diacara tersebut. (Jar).

Baca Juga :   Pj Walikota Hadiri Lepas Sambut Dandim 0507/Kota Bekasi