Ali Fauzie “ Pemkot Bekasi Segera Menyiapkan Lahan Untuk Gedung SMA 18 “

Bekasi – Menjawab permasalahan kekurangan lahan untuk pembangunan Sekolah SMA Negeri 18 Pemerintah Kota Bekasi melalui Dinas Pendidikan Kota Bekasi mengakui sudah menyediakan lahan tersebut. Penyediaan lahan ini guna menjadi solusi karena SMA 18 Bekasi yang tidak memiliki gedung sendiri untuk proses belajar mengajar para siswanya.

Ali Fauzie “ Pemkot Bekasi Segera Menyiapkan Lahan Untuk Gedung SMA 18 “
Ali Fauzie “ Pemkot Bekasi Segera Menyiapkan Lahan Untuk Gedung SMA 18 “

Kabid Dikmen Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bekasi, Ali Fauzi mengatakan, saat ini pihaknya sudah menyiapkan tempat yang disediakan Pemerintah untuk pembangunan gedung sekolah SMA N 18 Kota Bekasi.

” pemerintah kota Bekasi sudah menyiapkan lahan tersebut, adapun lahan tersebut adalah lahan fasilitas sosial dan umum sehingga bisa digunakan, itu berada di wilayah RW 04 Kelurahan Arenjaya, Kecamatan Bekasi Timur. ” jelas Kepala Bidang Menengah pada Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Ali Fauzie, Rabu (03/09/2014)

lahan yang diperkirakan memiliki luas sekitar 5.000 meter persegi dan dianggap cukup untuk memenuhi kebutuhan bangunan sekolah tingkat SMA itu masih terkendala dalam proses administrasi.

” hanya kendala proses administrasi, kita berharap secepatnya kita realisasikan pembangunan gedung sekolah tersebut seperti kita ketahui para siswa mengalami kesulitan menjalani proses belajar mengajar. Alasannya, tak didukung dengan perlengkapan yang memadai, sedikitnya 27 ruang kelas. Tapi, kata dia, untuk tahap awal minimal dibuatkan 12 ruang, rinciannya satu untuk guru, dan 11 proses belajar mengajar ” jelas Ali Fauzie.(jar)

 

Baca Juga :   Kemenag Kabupaten Bekasi Adakan Sidang Terpadu Isbat Nikah